Postingan

Pemkab Jember Beri Bantuan Paket Makan Lansia

Gambar
Jember. Pemerintah Kabupaten Jember memberikan bantuan kepada sedikitnya 1.060 lansia dengan paket makan sebanyak tiga kali sehari. Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Gatot Triyono, menjelaskan, bantuan paket makanan atau Katering Lansia tersebut menggunakan anggaran belanja tidak terduga (BTT) Covid-19. “Ada 1.060 lansia di Jember yang mendapatkan bantuan Katering Lansia. Makanan dikirim tiga kali sehari, dan diantarkan langsung ke rumah masing-masing lansia,” terangnya, Senin. 06 Juli 2020. Lansia yang mendapatkan bantuan tersebut termasuk lansia yang sudah tidak produktif, hidup sebatang kara, tidak memiliki penghasilan, serta ketergantungan makan dari orang lain. Orang dengan kreteria tersebut mendapatkan perhatian dari Bupati Jember, dr. Faida, MMR., yang juga ketua gugus tugas Covid-19. Mereka didata untuk mendapatkan bantuan makanan selama tiga bulan. “Mendata semua lansia yang harus dibantu. Alhamdulillah, sekarang sudah ada 1...

Pemkab Jember Salurkan Bantuan Pangan JPS

Gambar
Jember. Sedikitnya 35.000 warga Jember menerima bantuan pangan dari pemerintah melalui program Jaring Pengaman Sosial (JPS) Provinsi Jawa Timur. Mereka diantaranya mendapatkan bantuan setelah terdata melalui Radar Bansos Pemerintah Kabupaten Jember. “Sekitar 8.000 warga terdaftar secara daring melalui Radar Bansos,” ungkap Gatot Triyono, Kepala Diskominfo, Minggu, 05 Juli 2020. Keluarga penerima manfaat (KPM) program JPS ini tergolong miskin dan tidak boleh menerima bantuan lain dari pemerintah. Seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT), maupun bantuan lainnya. Jumlah bantuan yang diterima berupa uang sebesar Rp. 200 ribu. Bantuan akan diberikan selama tiga bulan. Tahap pertama, penyaluran bantuan pada bulan Juli. Sementara itu, Camat Kaliwates Asrah Joyo Widono menjelaskan, warga Kaliwates yang mendapatkan bantuan sebanyak 3.750 KPMKPM yang berada di tujuh kelurahan. “Terbanyak di Kelurahan Jember sejumlah 1.043,” kata Asrah di kantor Kelurahan Jember Kid...

Menuju New Normal, Forpimda Jember Patroli Malam

Gambar
Jember. Menuju era tatanan baru atau new normal  pascapendemi Covid-19, Pemerintah Kabupaten Jember bersama Kodim 0825 Jember dan Polres Jember menggelar patroli di kawasan perkotaan. “Alhamdulillah, masyarakat Jember yang di perkotaan cukup disiplin, dan hanya sedikit yang kita temukan tidak menggunakan masker,” terang Bupati Jember, dr. Faida, MMR. Sebelum patroli pada Sabtu malam 04 Juli 2020, digelar apel di halaman Polres Jember. Terlihat jajaran Kodim, Polres, Satpol PP, BPBD Jember dan Dinas Perhubungan. “Kita bergerak bersama-sama untuk patroli, yang dibagi dengan wilayah-wilayah. Malam ini kita patroli di beberapa kecamatan,” imbuhnya usai patroli. Kawasan yang menjadi sasaran patroli yakni tempat-tempat keramaian maupun tempat tongkrongan warga yang menghabiskan waktu akhir pekan. Kapolres Jember, AKBP Aris Supriyono, menjelaskan, apel dan patroli malam digelar karena melihat pertambahan pasien Covid-19 di Jember yang masih meningkat. “Tim gabungan menggelar patroli, yang...

Persiapkan Buka Destinasi Wisata Tangguh Hotel Dan Penginapan Terapkan Protokol Kesehatan

Gambar
 Hotel Dan Penginapan Terapkan Protokol Kesehatan Jember.Pemerintah Kabupaten Jember bersama-sama mendukung upaya wisata siap-siap untuk membuka destinasi wisata tangguh. Kesiapan itu tersampaikan dalam konferensi video Bupati Jember, dr. Faida, MMR., Bersama pelaku usaha wisata di Kabupaten Jember, di Pendapa Wahyawibawagraha, Jum'at malam, 03 Juli 2020. "Tapi, jangan sampai membuka wisata tangguh kita ini menjadi bencana bagi kita sendiri dan masyarakat," pesannya. Bagi bupati, dunia pariwisata di Kabupaten Jember dikelola oleh orang-orang yang memiliki kesadaran tinggi. Hanya tinggal berkolaborasi demi keselamatan keselamatan bersama. Pada kesempatan itu, bupati memaparkan peta persebaran Covid-19 di Kabupaten Jamber. Persebaran ini perlu terus diperbarui oleh para pelaku bisnis pariwisata. Agar muncul kemungkinan munculnya kasus Covid-19, bupati meminta agar meminta pengunjung dari luar kota. Pengunjung terlebih dari zona merah. Benar-benar aman untuk seluruh pengunju...

Pantau Covid-19, KKP Probolinggo Apresiasi Pemkab Jember

Gambar
Jember . Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas II Probolinggo, Agus Budiyono, memberikan apresiasi kepada Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di Kabupaten Jember. Apresiasi diberikan ketika mengunjungi Jember untuk memonitor kegiatan Gugus Tugas Covid-19, Kamis, 02 Juli 2020 “Kami sebetulnya UPT-nya Kemenkes, mempunyai tugas juga ke wilayah Jember. Ini termasuk wilayah kami juga dalam hal kekarantinaan,” katanya saat bertemu Bupati Jember, dr. Faida MMR., di Pendapa Wahyawibawagraha. “Saya lihat dari sisi pos gugus tugas ini cukup lengkap mengenai data-data terkait penanganan covid ini,” ujarnya setelah melihat pos gugus tugas yang berada di lantai dua pendopo. Bantuan, informasi, dan proses kegiatan lapangan untuk pemantauan Covid-19, serta lalu-lalang orang keluar masuk Jember sangat komprehensif. “Mungkin ini juga bisa menjadi inspirasi bagi wilayah lain,” tuturnya. Data-data yang sudah disampaikan dan ditampilkan oleh Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Jember, lanjutnya,...

Ada Perubahan Berkas Adminduk

Gambar
Jember. Menteri Dalam Negeri melakukan sejumlah perubahan dalam dokumen administrasi kependudukan. Ini tertuang dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri nomor 109 tahun 2019. Terkait perubahan itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Jember, Ir. Mirfano, memberikan penjelasan, Rabu, 01 Juli 2020, agar masyarakat tidak kaget jika menerima berkas adminduk berbeda dari sebelumnya. Mirfano menjelaskan, dalam Permendagri itu menjelaskan perubahan pencetakan dokumen kartu keluarga, akta kelahiran, akta perkawinan, akta perceraian, akta kematian, akta pengakuan anak, dan akta pengesahan anak. “Semua dokumen adminduk itu dicetak menggunakan kertas dengan spesifikasi yang ditentukan,” terangnya kepada jurnalis Diskominfo. Kertas yang digunakan yakni berbahan baku kertas HVS 80 gram dengan ukuran A4 berwarna putih. Tidak lagi menggunakan blank security seperti selama ini. Selain bahan, perubahan juga terjadi pada persyaratan permohonan. Permendagri itu mewajibkan pemohon menyertakan nomor telepon seluler da...

HUT Ke-74 Bhayangkara, Pemkab Jember Beri Hadiah Spesial

Gambar
Jember. Pada perayaan hari ulang tahun Bhayangkara ke-74, Rabu, 01 Juli 2020, Polres Jember mendapatkan kado spesial dari Bupati Jember, dr. Faida, MMR. Hadiah spesial itu disampaikan saat tasyakuran yang diselenggarakan di markas Koramil Pakusari yang dihadiri Wakil Bupati Jember, Drs KH A Muqit Arief, Kepala Kejaksaan Negeri Jember Dr. Prima Idwan Mariza, SH., MHum., serta sejumlah pejabat militer dan sipil di Kabupaten Jember. Dalam acara itu, bupati mengatakan akan menghibahkan tanah seluas 3,5 hektar untuk meningkatkan pelayanan kepolisian di Jember. Pemerintah Kabupaten Jember saat ini sudah memproses hibah tanah tersebut. “Mudah mudahan dapat diproses lebih cepat,” ujarnya. Selain proses birokrasi di Pemkab Jember, bupati juga mengungkap perlu ada proses persetujuan dari DPRD Kabupaten Jember. “Saya berharap hadiah ini dapat dijadikan satu layanan yang lebih baik bagi masyarakat Jember,” ungkapnya. Kehadiran Bhayangkara, lanjut bupati, menjadi bagian penting dalam pembangunan nu...