Jelang Pergantian Tahun, Stok Darah di PMI Jember Dipastikan Aman
JEMBER . barathanews.com – Unit Donor Darah (UDD) PMI Kabupaten Jember memastikan ketersediaan stok darah dalam kondisi aman menjelang momen pergantian tahun baru 2026 . Berdasarkan data hingga Selasa siang (30/12/25), stok darah yang tersimpan di bank darah terpantau mencukupi untuk memenuhi kebutuhan medis masyarakat selama beberapa hari ke depan. Hingga saat ini, tercatat sebanyak 640 kantong darah tersedia di UDD PMI Jember. Jumlah tersebut mencakup seluruh golongan darah , yakni A, B, AB, dan O. Stok ini juga diprediksi akan terus bertambah seiring dengan aksi jemput bola yang dilakukan tim lapangan. Salah satunya adalah kegiatan donor darah di Balai Desa Ambulu hari ini yang berhasil menghimpun tambahan 36 kantong darah. Langkah Antisipatif Menghadapi Libur Nataru Ketua PMI Kabupaten Jember, Zainollah , menyampaikan bahwa pihaknya telah melakukan berbagai langkah mitigasi untuk mencegah kekosongan stok. Hal ini mengingat potensi kebutuhan medis darurat cenderung meningkat sel...