Cetak Rekor Tertinggi, Bulog Jember Serap 118 Ribu Ton Gabah Petani Selama 2025
Ade Saputro JEMBER . barathanews.com – Kantor Cabang Bulog Jember mencatatkan pencapaian luar biasa dalam penyerapan gabah dan beras dari petani lokal sepanjang tahun 2025. Hingga akhir tahun, total penyerapan mencapai angka 118.000 ton gabah atau setara dengan 84.000 ton beras. Pernyataan tersebut disampaikan langsung oleh Kepala Cabang (Kabulog) Jember, Ade Saputro, di sela-sela acara yang berlangsung di Bank Indonesia Jember , Senin (5/1/2026). Capaian Tertinggi Sepanjang Sejarah Ade Saputro mengungkapkan bahwa realisasi ini merupakan yang tertinggi sejak berdirinya Kantor Cabang Bulog Jember. Angka tersebut melampaui target awal yang ditetapkan dan menunjukkan tren kenaikan yang signifikan dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. "Capaian penyerapan 84.000 ton setara beras ini merupakan yang tertinggi selama Bulog Jember berdiri. Persentase serapan kita kemarin mencapai 110%," ujar Ade. Jika dibandingkan dengan tahun 2024, kenaikan penyerapan ini tergolong drastis, yakni...