Postingan

Menampilkan postingan dari Desember 22, 2025

Bersama BPJS Ketenagakerjaan, Bupati Jember Launching Program Lingkaran Cinta

Gambar
Gus Fawait ( kiri) dan Hadi Purnomo ( kanan) JEMBER. barathanews.com  – Kepala Kantor Wilayah BPJS Ketenagakerjaan Jawa Timur , Hadi Purnomo, memberikan apresiasi tinggi kepada Bupati Jember , H. Mohammad Fawait, S.E, M.Sc (Gus Fawait), atas komitmen nyata pemerintah daerah dalam memberikan jaminan sosial bagi masyarakat kecil. Hal ini disampaikan dalam acara Grand Launching program " Lingkaran Cinta "  ( Lindungi Pekerja Rentan ) yang digelar di Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Jember , Selasa (23/12/2025). Program Lingkaran Cinta merupakan inisiatif strategis Pemerintah Kabupaten Jember untuk melindungi pekerja rentan melalui bantuan iuran jaminan sosial. Berdasarkan laporan, tercatat sebanyak 82.093 pekerja rentan di Kabupaten Jember telah terlindungi oleh program ini pada tahun 2025. Mencegah Kemiskinan Ekstrem Baru Dalam sambutannya, Hadi Purnomo menekankan bahwa kehadiran negara melalui pemerintah daerah sangat krusial untuk mencegah munculnya kemisk...

Tingkatkan Kualitas Layanan, Satlantas Polres Jember Gelar Program ‘Polantas Menyapa’ di Samsat Patrang

Gambar
JEMBER. barathanews.com – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Jember terus berkomitmen menghadirkan pelayanan publik yang transparan dan humanis. Hal ini dibuktikan melalui kegiatan " Polantas Menyapa " yang dilaksanakan di Kantor Bersama Samsat Timur (Patrang), Jember, pada Senin (22/12/2025). Dalam kegiatan tersebut, petugas kepolisian yang bertugas sebagai duta informasi tampak aktif berinteraksi langsung dengan para wajib pajak. Petugas dengan sigap memberikan asistensi, mulai dari menjelaskan prosedur administrasi hingga membantu masyarakat yang mengalami kesulitan dalam pengisian formulir. Kasat Lantas Polres Jember, AKP B. Bagas S, S.Tr.K., S.I.K., menyampaikan bahwa program ini merupakan upaya jemput bola untuk memastikan masyarakat mendapatkan pelayanan yang maksimal tanpa hambatan birokrasi yang berbelit. "Melalui program 'Polantas Menyapa' ini, kami ingin meruntuhkan sekat antara petugas dan masyarakat. Kami hadir langsung di ruang tunggu untuk mend...

Sokong Swasembada Pangan, KTNA Jember Sambut Antusias Bantuan Alsintan dan Program Lingkaran Cinta

Gambar
Suwarno ( kiri), Bupati ( tengah) dan Mohammad Sholeh ( kanan) JEMBER . barathanews.com   – Pemerintah Kabupaten Jember menunjukkan komitmen nyata dalam mendukung sektor pertanian dan kesejahteraan para petani. Bertempat di Kantor Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan (TPHP), Senin (22/12/2025). Bupati Jember Gus Fawait meresmikan Grand Launching program " Lingkaran Cinta " ( Lindungan Pekerja Rentan ) sekaligus menyerahkan bantuan Alat dan Mesin Pertanian (Alsintan). Acara ini dihadiri oleh jajaran BPJS Ketenagakerjaan serta sekitar 500 tamu undangan, termasuk perwakilan kelompok tani (Poktan) dan Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan)  Kabupaten Jember. Dukungan Alsintan untuk Genjot Produksi Ketua Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Kabupaten Jember , Mohammad Sholeh, SH, menyampaikan apresiasinya atas bantuan fisik yang diberikan oleh pemerintah. Menurutnya, bantuan ini merupakan jawaban atas usulan yang telah diperjuangkan oleh para petani. "Kami hadir men...

Gus Fawait Luncurkan "Lingkaran Cinta", Pemkab Jember Cover 82 Ribu Pekerja Rentan dan Salurkan Bantuan Pertanian Rp 73,5 Miliar

Gambar
JEMBER . barathanews.com   – Pemerintah Kabupaten Jember menorehkan komitmen besar dalam perlindungan sosial dan kesejahteraan petani melalui Grand Launching program " Lingkaran Cinta " ( Lindungan Pekerja Rentan dengan Cinta ). Acara yang digelar di Kantor Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan (TPHP) Jember , Senin (22/12/2025). Acara ini dihadiri langsung oleh Bupati Jember, Gus Fawait , Kepala BPJS Ketenagakerjaan Jatim Hadi Purnomo , Kepala BPJS Ketenagakerjaan Jember Dadang Komarudin , serta 500 undangan yang terdiri dari unsur Pj. Sekda , OPD , Camat , hingga perwakilan petani. Dalam sambutan pembukanya, Kepala Dinas TPHP Jember, Ir. Sigit Boedi Ismoehartono, MP , memaparkan capaian luar biasa terkait cakupan jaminan sosial. Ia mengungkapkan bahwa Pemkab Jember telah mengambil langkah nyata dengan membayarkan iuran BPJS Ketenagakerjaan bagi 82.093 pekerja rentan. "Data ini mencakup buruh tani , petani, nelayan, hingga pekerja sosial keagamaan. Per 10 D...