Postingan

Menampilkan postingan dari Desember 17, 2025

PMI Jember Kirim 100 Kantong Darah ke Sumatera, Fly Jaya Gratiskan Biaya Kargo

Gambar
JEMBER . barathanews.com  – Palang Merah Indonesia ( PMI ) Kabupaten Jember melakukan aksi kemanusiaan lintas pulau dengan mengirimkan 100 kantong darah untuk membantu memenuhi stok darah di wilayah Sumatera pada Kamis, 18 Desember 2025. Pengiriman logistik medis yang krusial ini mendapatkan dukungan penuh dari maskapai Fly Jaya yang menggratiskan seluruh biaya pengiriman. Ketua PMI Jember, Zainollah , dalam keterangan persnya menyampaikan bahwa langkah ini merupakan tindak lanjut dari permintaan PMI Pusat . Ia mengapresiasi kolaborasi dengan sektor swasta yang mempercepat proses distribusi bantuan medis tersebut. "Kami diminta mengirim 100 kantong darah ke PMI Pusat untuk diteruskan ke Sumatera. Karena ada layanan Fly Jaya, jadi kami kirim hari ini. Alhamdulillah, pihak Fly Jaya menggratiskan seluruh biaya pengiriman karena ini murni untuk misi kemanusiaan," ujar Zainollah. Bantuan tersebut dikirim melalui Bandara Notohadinegoro Jember menuju Bandara Halim Perdanakusuma...

SMKN 5 Jember Gelar Pameran Kewirausahaan, Capaian Prestasi Meningkat

Gambar
Nanda Wiratama MF, Spd,MPd ( foto: herry) JEMBER . barathanews.com – SMK 5 Jember mengadakan kegiatan pembagian hasil belajar (rapor) kepada orang tua murid kelas 10 dan 11 pada hari ini. Acara yang berlangsung di lingkungan sekolah ini tidak hanya menjadi ajang pelaporan nilai akademik, tetapi juga menjadi panggung unjuk karya bagi para siswa melalui gelar proyek kewirausahaan dan hasil class meeting , Kamis (18/12/2025). Kepala SMK 5 Jember, Nanda Wiratama Miftahul Fauzi, S.Pd., M.Pd ., menyampaikan bahwa sekolah ingin menunjukkan perkembangan nyata anak didik kepada orang tua, tidak sekadar angka-angka di atas kertas. "Kami ingin memperlihatkan bahwa anak-anak di sini melakukan praktik nyata. Ada gelar karya dari proyek kewirausahaan dan hasil class meeting yang kami lakukan kemarin," ujar Nanda. Capaian Prestasi yang Meningkat Tajam Dalam kesempatan tersebut, Nanda juga memaparkan berbagai capaian gemilang sekolah selama setahun terakhir. Salah satu poin utamanya ada...

Kendalikan Inflasi, Pasar Murah di UPT Perlindungan Konsumen Jember

Gambar
JEMBER , barathanews.com – Dinas Perindustrian dan Perdagangan ( Disperindag ) Provinsi Jawa Timur kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga stabilitas ekonomi masyarakat. Melalui UPT Perlindungan Konsumen ( PK ) Jember, Disperindag menggelar Pasar Murah di halaman kantor UPT. PK  di  Jalan Trunojoyo pada Rabu (17/12/2025). Kegiatan ini secara khusus dirancang untuk mengendalikan laju inflasi dan menjaga ketahanan pangan di wilayah Jawa Timur. Tidak hanya menyediakan sembako, pasar murah ini juga menggandeng pelaku Industri Kecil Menengah ( IKM ) untuk memamerkan produk-produk unggulan mereka. Beras SPHP Jadi Incaran Utama Salah satu komoditas yang paling diminati oleh warga Jember adalah beras medium atau SPHP. Untuk memenuhi tingginya permintaan, panitia menyediakan stok yang lebih banyak dari biasanya. Harga beras medium ini tetap dipatok stabil di angka Rp55.000 per 5 kg, atau setara dengan Rp11.000 per kg. Sebagai perbandingan, beras premium pada kegiatan ini d...

BPN Jember Gelar FGD Bersama Gus Khozin Anggota DPR RI, Percepatan Penyelesaian Pertanahan

Gambar
FGD di BPN Jember , insert foto Gus Khozin ( foto: herry) JEMBER. barathanews.com –Kantor Pertanahan Kabupaten Jember menyelenggarakan kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Reforma Agraria untuk membahas strategi percepatan penyelesaian berbagai permasalahan pertanahan di wilayah Jember. Kegiatan ini berlangsung di Aula Kantor Pertanahan pada Rabu (17/12/2025). FGD  ini menghadirkan  H. Muhammad Khozin, M.AP (Gus Khozin), anggota Komisi II DPR RI sekaligus anggota Pansus Reforma Agraria . Diskusi ini menjadi wadah sinergi antara BPN, pemerintah daerah, hingga elemen masyarakat. Selain Forkopimda dan OPD terkait, BPN juga mengundang akademisi, LSM, NGO, serta organisasi mahasiswa seperti PMII , GMNI , dan HMI untuk memetakan persoalan tanah yang telah berlangsung bertahun-tahun. Menyerap Aspirasi untuk Perjuangan di Senayan Gus Khozin dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa kehadirannya bertujuan untuk menginventarisasi keluhan masyarakat Jember, mulai dari isu pele...

Melalui PMI, DWP SMKN 5 Jember Serahkan Bantuan Kemanusiaan untuk Korban Bencana di Sumatera

Gambar
JEMBER. barathanews.com – Semangat kemanusiaan terus mengalir dari masyarakat Kabupaten Jember untuk para korban bencana alam di Sumatera . Kali ini, Dharma Wanita Persatuan (DWP) SMKN 5 Jember menunjukkan kepeduliannya dengan menyerahkan donasi uang tunai melalui Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Jember pada Rabu, 17 Desember 2025. Bantuan sebesar Rp2.165.000 tersebut diserahkan langsung di Markas PMI Kabupaten Jember . Donasi ini diterima secara resmi oleh pengurus PMI untuk kemudian disalurkan ke wilayah terdampak bencana di Sumatera. Aksi Nyata Solidaritas Pendidikan Ketua DWP SMKN 5 Jember, Nanik Nanda Wiratama Miftahul Fauzi, menyatakan bahwa penggalangan dana ini merupakan bentuk solidaritas dari seluruh keluarga besar SMKN 5 Jember. Ia berharap bantuan yang terkumpul dapat sedikit meringankan beban para korban yang tengah berjuang di masa pemulihan. "Kami dari Dharma Wanita SMKN 5 Jember ingin ikut berkontribusi dan berbagi beban dengan saudara-saudara kita di Sumat...

Dinas PRKPCK Jember Gelar Sosialisasi Penertiban Tata Ruang, Dorong Partisipasi Masyarakat dan Percepatan RTRW

Gambar
Narasumber sosialisasi , Kepala Bidang Tata Ruang DPRKPCK Jawa Timur ( tengah) ( foto : herry)   Jember . barathanews.com. - Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman, dan Cipta Karya (DPRKPCK) Kabupaten Jember menggelar sosialisasi Pengendalian dan Penertiban Pemanfaatan Ruang di Aula PB. Sudirman Pemkab Jember , Rabu (17/12/2025). Acara ini dihadiri oleh sekitar 100 peserta yang terdiri dari berbagai instansi pemerintah, Camat se-Kabupaten Jember, Badan Usaha Milik Negara ( BUMN ), hingga sektor swasta seperti pengembang perumahan (developer), REI dan Apersi . Peningkatan Skor Siwastek dan Tantangan ke Depan Kepala Bidang Tata Ruang dan Pertanahan Dinas PRKPCK Jember, Ainur Rafiq Kurniawan , S.T., M.T., menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mengenai kesesuaian tata ruang. Hadir sebagai pemateri utama adalah Kabid Tata Ruang Dinas PRKPCK Provinsi Jawa Timur, Dr. Priyo Nur Cahyo, ST, MT . Dalam paparannya, Dr. Priyo menyoroti kenaikan nilai Sis...

DKPP Jember Gelar Lomba Cipta Menu Olahan Daging Domba, Tingkatkan Gizi Masyarakat

Gambar
DKPP Jember Gelar Lomba Cipta Menu Olahan Daging Domba,  Tingkatkan Gizi Masyarakat JEMBER . barathanews.com  – Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) Kabupaten Jember menggelar Lomba Cipta Menu Tingkat Kabupaten Jember, Selasa (16/12/2025).  Bertempat di halaman Kantor DKPP Jember, kegiatan ini mengusung tema " Diversifikasi Produk Olahan Daging Domba ". Kepala DKPP Jember, Widodo Julianto, melalui Sekretaris DKPP, Asrah Joyo Widono, menjelaskan bahwa agenda tahunan ini merupakan kolaborasi erat dengan Tim Penggerak PKK Kabupaten Jember . Bangkitkan Sektor Peternakan dan Konsumsi Protein Asrah menyampaikan bahwa tujuan utama dari lomba ini adalah untuk merangsang minat masyarakat dalam mengonsumsi daging domba . Selain itu, kegiatan ini diharapkan menjadi motor penggerak bagi para peternak lokal. "Tujuan utamanya adalah bagaimana masyarakat ini meminati daging domba, sehingga para peternak kita ini bisa bangkit lagi semangatnya karena minat pasar terhadap daging...

Pasca Banjir, PMI Jember Normalisasi 11 Sumur Warga yang Tercemar Lumpur

Gambar
JEMBER . barathanews.com – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Jember bergerak cepat menangani dampak bencana banjir yang melanda sejumlah wilayah pada Senin sore lalu. Fokus utama saat ini adalah memulihkan akses air bersih dengan melakukan normalisasi sumur warga yang tercemar material lumpur di Kecamatan Pakusari dan Kaliwates , Rabu (17/12/2025). Bencana banjir yang dipicu luapan sungai di 9 kecamatan dan 19 desa/kelurahan tersebut sempat melumpuhkan aktivitas warga. Luapan air sungai membawa lumpur yang masuk ke sumur-sumur penduduk, sehingga air tidak lagi layak dikonsumsi untuk kebutuhan sehari-hari. Pengerahan Tim WASH Untuk mengatasi masalah tersebut, PMI Jember mengerahkan Tim WASH ( Water, Sanitation, and Hygiene ) ke lokasi terdampak. Dengan menggunakan mesin pompa air berkapasitas besar, para relawan melakukan pengurasan intensif. "Hari ini kita mengerahkan sepuluh personel, di mana empat orang bertugas di Kecamatan Pakusari dan enam lainnya di Kelurahan Kepat...