Usai Pelantikan, BPC. HIPMI Jember Siapkan 3 Program Utama Di 2023

Jember. Pelantikan BPC. HIPMI ( Himpunan Pengusaha Muda Indonesia) Kabupaten Jember Masa Bhakti 2023- 2026 di White Campus Pelita Hati Schoool yang terletak di City Forest Arum Sabil, berjalan lancar meski digelar secara out door dan di warnai hujan rintik- rintik, Sabtu malam (18/2/2022). Acara ini dihadiri Kajari Jember, Kasdim Jember, Direktur PDAM Jember, REI Jember, PII Jember dan undangan lainnya. "Yang akan kita lakukan di 2023 adalah, pertama HIPMI Berdesa. Kita ingin memerangi stunting, masuk ke desa- desa memberikan pengetahuan dan pemeriksaan kesehatan gratis, membuat bazar UMKM dan membantu mengembangkan potensi desa." Terang Restu Suprayogi, SE Ketua BPC.HIPMI Jember di dampingi Addhim Lutfi Sekretaris BPC.HIPMI Jember usai pelantikan. Lebih lanjut, kedua akan membentuk HRC (HIPMI Riset Center) untuk riset terhadap UMKM dan Wirausaha sekaligus survei untuk deteksi dini terkait inflasi daerah. Ket...