Sarasehan P4GN Di BakesbangPol Jember, Semua Dukung Perda Anti Narkoba

Drs. Sigit Akbari, Msi Kepala BakesbangPol Jember Jember. barathanews.com. Sarasehan Dan Deklarasi Harmoni Melawan Narkoba Menuju Jember Bersinar ( Bersih Narkoba) dalam rangka Paparan strategi pemberdayaan masyarakat dalam upaya P4GN ( Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika) di BakesbangPol Kabupaten Jember mendapat animo dari peserta yang hadir, Jumat malam ( 8/12/2023). Acara ini menghadirkan Narasumber dr. Munawar Khalil, MM dari BNNP (Badan Narkotika Nasional Provinsi) Jatim dan Agus Imantoro,SE, S,Sos,MM Kabid Ekososbud, Agama dan ormas BakesbangPol Provinsi Jatim dengan peserta sekitar 60 orang dari OPD terkait, Camat dan Puskesmas dari Sumbersari, Patrang dan Kaliwates, Satreskoba Polres Jember, Ormas, mahasiswa, guru dan Ketua Osis SMA dan SMK, DPRD, Staf Ahli ( Perguruan Tinggi), GANN ( Gerakan Anti Narkotika Nasional), Rumah Rehabilit...