Postingan

Menampilkan postingan dari September 21, 2021

Bupati Jember Dorong Vaksinasi Oleh Golkar Menyebar Hingga Ke Desa- Desa

Gambar
Jember. barathanews.com Peningkatan vaksinasi terus diupayakan oleh berbagai instansi di Kabupaten Jember. Kali ini giliran partai kuning berlambang pohon beringin menyelenggarakan vaksinasi untuk warga Jember. “Alhamdulillah terimakasih atas bantuan partai Golkar kali ini menggelar vaksinasi untuk warga kami, ke depannya saya ingin Golkar menambah lagi vaksinasi untuk warga Jember menyebar ke desa-desa, nanti tempatnya, serta nakesnya kami siapkan di tiap desa, Golkar cukup bawa dosis vaksin yang banyak untuk Jember,” kata Bupati Jember Hendy Siswanto saat meninjau pelaksanaan vaksinasi bertempat di kantor DPC Golkar Jember, Minggu (19/09/2021). Vaksinasi hari ini sebanyak 850 dosis vaksin sinovac. Bupati Hendy menyampaikan, Jember masih butuh 1,5 juta dosis vaksin lagi. “Kami akan terus mengupayakan target vaksinasi ini bisa tercapai, Jember masih kurang 1,5 juta dosis vaksin lagi, oleh karena itu mohon kerjasama dan dukungannya siapapun itu turut serta menyukseskan target vaksinasi ...