Perumdam Tirta Pandalungan HUT Ke 48, Launching Sedekah Air.

Jember. barathanews.com. HUT Perumdam Tirta Pandalungan atau yang lebih dikenal dengan nama PDAM Jember Ke 48 ( 26 Maret 1975- 26 Maret 2023) berjalan dengan berbagai acara, mulai pelepasan balon dan burung dara, Pemotongan tumpeng, santunan yatim piatu dan di tutup dengan sholat maghrib dan buka puasa karena bertepatan dengan bulan Ramadhan 1443 H , Minggu (26/3/2023). Pada HUT ke 48 ini, juga launching Sedekah Air yang dihadiri pelanggan setia Perumdam Tirta Pandalungan, Dewan Pengawas , perwakilan Pemkab Jember dan undangan lainnya. "Alhamdulillah, Perumdam Tirta Pandalungan hari ini melakukan HUT Ke 48. Bahwa refleksi usia 48 tahun ini bukanlah usia yang muda untuk suatu perusahaan. " Terang Miftahur Ridho, SE...