Dengan "Siberbi", Polres Jember Peduli Pada Masyarakat

Jember -barathanews.com. Polres Jember Polda Jatim terus menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan mengadakan kegiatan sosial yang rutin dilakukan setiap hari Rabu. Kegiatan yang diberi nama "Siberbi" atau "Polisi Jember Berbagi" ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang belum sempat sarapan di pagi hari. Pada hari ini Rabu, 15 Mei 2024, anggota Polres Jember kembali melaksanakan kegiatan ini dengan membagikan sebanyak 200 nasi bungkus di sekitar Pasar Tanjung Jember. Ps. Kanit Bintibsos Sat Binmas Polres Jember, Aiptu Juliyadi, memimpin kegiatan tersebut. Aiptu Juliyadi menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin Polres Jember yang dilaksanakan setiap Rabu pagi. "Kami menyadari bahwa banyak masyarakat yang memulai aktivitasnya tanpa sempat sarapan pagi,”kata Aiptu Juliyadi. Melalui kegiatan Siberbi inilah ia berharap dapat memberikan sedikit bantuan dan meringankan beban warga Masyarakat khususnya yang beraktifitas di...