Di Hadiri Muspika Arjasa, Kapolres Jember Resmikan Sumur Bor Di Desa Candijati

JEMBER - barathanews.com. Bertempat di Dusun Krajan Desa Candijati Kecamatan Arjasa, AKBP Bayu Pratama Gubunagi Kapolres Jember meresmikan Sumur Bor untuk masyarakat sekitar, Selasa (30/7/2024) . Bantuan Sumur Bor ( sumur dalam ) yang diberi nama Bhayangkara Tatag Trawang Tungga ini, menurut AKBP Bayu Pratama Gubunagi masih dalam rangkaian HUT Bhayangkara Ke 78 tahun 2024. "Dibangunnya sumur bor ini juga sebagai bagian dari rangkaian peringatan Hari Bhayangkara ke-78.". Terang Kapolres Jember. Sumur bor ini merupakan inisiatif Polres Jember untuk membantu masyarakat yang selama ini mengalami kesulitan air bersih, terutama saat musim kemarau. "Sumur ini memiliki kedalaman 102 meter dan daya tampung air bersih 2.200 liiter, Insya Allah bisa memberikan manfaat kepada sekitar 130 Kepala Keluarga (KK) di dusun Krajan Desa Candijati." Ujarnya. Kapolres berharap, bantuan ini...