Milad Ke 26 Mas Lery, Santuni Anak Yatim Piatu

Jember. Memperingati Milad ke 26, Lery Handika Putra, S,Sos atau akrab di panggil Mas Lery mengundang tukang becak dan yatim piatu, Sabtu (11/6/2022). Siang hari memberi bantuan untuk dhuafa, yaitu 15 tukang becak dan sore harinya dengan santunan untuk yatim piatu. "Alhamdulillah, pada sore ini Kita mengadakan santunan yatim piatu. Bersama kita, Tim Mas Leri dan juga atas miladnya saya berumur 26 tahun ." Terang Mas Lery. Pada kesempatan ini, dirinya turut senang dan bahagia melihat kegiatan ini juga mengucapkan terimakasih karena kegiatan berjalan lancar. "Alhamdulillah ikut senang, luar biasa terharu dalam acara ini , luar biasa. Saya sangat bersyukur bisa mengundang mereka dengan izin Allah Subhanahu Wa Ta'ala karena jelas, kita sebagai pengusaha, sebagai orang yang juga berjuang di jalan Allah, pasti membutuhkan doa mereka , doa mereka yang luar biasa yang bisa mengantarkan kita juga nantinya, bisa menjadi orang yang sukses dunia dan akhirat...