PMI Kabupaten Jember Gelar Lomba -Lomba Tradisional, Meriahkan HUT RI Ke 78

JEMBER –PMI Kabupaten Jember adakan lomba – lomba tradisional dalam rangka menyemarakkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan ke – 78 Republik Indonesia, Kamis, 17 Agustus 2023. Sejumlah lomba tradisioal digelar di Markas PMI Kabupaten Jember Jalan Jawa Kabupaten Jember. Sejak pukul 08.00 WIB Markas PMI Jember sudah mulai ramai oleh banyak peserta lomba sekaligus penonton yang merupakan 3 pilar PMI yakni, Pengurus, Staf dan Sukarelawan. Mereka semua ikut menyemarakkan acara ini sebagai ajang peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia sekaligus mempererat persaudaraan. Adapun lomba – lomba yang diselenggarakan antara lain, balap karung, tarik tambang, voli mini, estafet karet dengan sedotan, masukkan paku dalam botol, dan estafet air. Semua lomba – lomba tersebut diikuti dan dimeriahkan oleh semua golongan tanpa memandang gender dan golongan. “Alhamdulillah kegiatan ini, sekaligus bertepatan dengan hari besar nasional, diikuti oleh seluruh pilar PMI yakni...