Postingan

H. Nanang, Pendaftar Pertama Calon Bupati di DPD Partai Golkar Jember

Gambar
Jember -  barathanews.com.  Penjaringan calon bupati Jember 2024- 2029 di gelar Partai Golkar Jember dengan membuka pendaftaran di Kantor DPD. Partai Golkar Jember.  Pendaftar pertama, Ir. H. Nanang Handono Prasetyo,MT,IPU, Kamis (25/4/2024).   Kepada sejumlah media, H. Karimullah Dahrujiadi, SP Ketua DPD Partai Golkar Jember mengapresiasi kehadiran H. Nanang setelah melakukan pertemuan dan mendengar pemaparannya bersama Pengurus DPD. Partai di aula kantor Golkar Jember. "H. Nanang Handono Prasetyo tentu banyak hal yang di dapat mulai dari profil, penyampaian visi dan sebuah komitmen kedepan partai Golkar," kata H Karim.  H. Nanang, menurut H. Karim dalam pemaparannya tadi siap menjadi Cabup  dan meminta  H. Karim sebagai Cawabub.             "Lembaga survei dilakukan dan  partai Golkar, tentunya mengawal kadernya" Ujarnya  Ditempat yang sama,   H. Nanang Handono Prasetyo menegaskan bahwa , di...

CGP Angkatan 9 Kabupatan Jember, Sebagai Agen Perubahan

Gambar
Jember.   barathanews.com Calon Guru Penggerak ( CGP) Angkatan Ke 9 Kabupaten Jember menggelar loka karya  sebagai akhir dari pendidikan dalam bentuk produk-produk hasil pembelajaran.  Acara ini dibuka oleh Bupati Jember bersama Kepala Diknas dan dihadiri  Kepala OPD,  Kepala Bidang dan undangan lainnya di halaman belakang Diknas Jember, Kamis (25/4/2024). Perlu diketahui,  Pendidikan Guru Penggerak  adalah program pendidikan kepemimpinan bagi guru menjadi pemimpin pembelajaran. Program ini mencakup pelatihan online (daring), lokakarya, konferensi, dan pendampingan sambil tetap mengajar sebagai guru sehari-hari, seperti dikutip dari laman Sekolah Penggerak.     Hasil karya calon guru penggerak  ini  di tempatkan  di stand yang telah disediakan. "Dalam kelompok saya, ada 12 lembaga, ada SD, SMP, SMA dan SMK. " Terang Saeri SPd dari Kelompok 38 CGP Angkatan 9. Pada loka karya ini, kelompoknya menampilkan banyak produk- ...

Haji 2024, Kabupaten Jember Berangkatkan 2.688 Jamaah

Gambar
Kepala Kemenag Jember  Jember.  barathanews.com .    Kemenag Jember  menggelar Bimbingan Manasik Haji  bagi Jamaah Haji Kabupaten Jember  Tahun 1445 H/ 2024 M  di Balai Serba Guna Kaliwates Jember, Rabu (24/4/2024) .  Bupati Jember bersama  Wakil Bupati  Jember hadir  dalam pembekalan ini. Ribuan jamaah Haji dari Jember  akan berangkat haji  tahun  ini. "Jumlah total jamaah Haji Kabupaten Jember 2.688 Jamaah tetapi yang berangkat dari Jember 2.702  jamaah yang tergabung dalam 8 kloter. " Terang  Dr. Achmad Sruji Bahtiar, MPdI Kepala Kemenag Jember. Dari 8 kloter ini, menurut Bahtiar, yang murni dari Jember kloter 36 sampai 42. Kloter 43 gabungan beberapa Kabupaten. "Kloter 43 ini gabungan kota Probolinggo,  Kabupaten Jember dan Sidoarjo. " Ungkapnya.   Agung Budiman, ST ( kiri no.2) Saat Manasik Haji,  tampak Agung Budiman, ST calon  anggota DPRD Kabupaten Jember   dar...

Camat Kaliwates Rakor, Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat

Gambar
         Jember. barathanews.com.  Rakor terkait Kesejahteraan Sosial  berlangsung di Pendopo Kecamatan Kaliwates, Rabu (24/4/2024). Acara ini di pimpin oleh Achmad Suryadi Camat Kaliwates yang di hadiri seluruh Lurah dan Beberapa  pengusaha.                                    "Hari ini kita mengumpulkan para pengusaha yang ada di wilayah Kecamatan Kaliwates,  termasuk Pak Lurah yang ada di Kecamatan Kaliwates. " Terang  Achmad Suryadi Camat Kaliwates.         Pihaknya sengaja mengadakan acara ini untuk menyampaikan kondisi Kecamatan Kaliwates.               "Kondisi ini, misalnya stunting,  RTLH, penanganan Lansia yang tidak mampu, termasuk pembinaan olahraga.  Semua data itu kita sajikan pada para pengusaha. " Ujarnya.                ...

Hari Kartini di Papua, Satgas Yonif 509 Kostrad Peduli Mama Papua

Gambar
Intan Jaya -  barathanews.com.  Peringati Hari Kartini di Papua, Satgas Yonif 509 Kostrad rayakan dengan kegiatan dengan usung tema "Condromowo Peduli Mama Papua ". Sugapa. Kab. Intan Jaya, Papua. Selasa (23/04/2024). Dalam rangka perayaan hari Kartini di wilayah perbatasan Papua, dengan Tema "Condromowo Peduli Mama Papua ". Dalam perayaan tersebut Satgas Yonif 509 Kostrad gelar berbagai macam kegiatan yang dilaksanakan seperti, pembagian baju daster untuk mama Papua, pemberian pengobatan gratis kepada masyarakat, serta kegiatan Condromowo peduli stunting yakni pemberian makanan bergizi bagi masyarakat Papua, dimana kegiatan ini tersebar di masing - masing pos Satgas Yonif 509 Kostrad. Dengan semangat Kartini, Perempuan dapat berdedikasi dan berprestasi dalam berkarir dan juga pengayom dan pelayan masyarakat juga berperan sebagai pendamping suami dan Ibu teladan bagi anak-anak. Dansatgas Yonif 509 Kostrad, Letkol Inf Dian D Setyadi menyampaikan bahwa kegiatan Ini ki...

Kapolres Jember Cek Jalan Lintas Gumitir yang Retak, Himbau Kendaraan Berat Lewat Jalur Pantura

Gambar
JEMBER - barathanews.com. Jalan Lintas Gumitir yang menghubungkan Kabupaten Banyuwangi dengan Kabupaten Jember kembali mengalami keretakan yang cukup serius. Hal ini menimbulkan kekhawatiran akan keselamatan para pengguna jalan terlebih kendaraan berat. Keretakan Jalan Poros Nasional III ini tepatnya pada kilometer 36 - 800 yang merupakan bagian dari jalur vital Jember-Banyuwangi, di tikungan leter S Mbah Singo. Lokasi ini sebelumnya pernah mengalami bencana alam berupa bahu jalan dan tebing longsor pada pertengahan tahun 2022, yang mengakibatkan pembatasan kendaraan hanya untuk kendaraan roda dua dan roda empat kecil, dengan sistem arus buka-tutup dari kedua arah. Kondisi jalan yang kembali mengalami masalah ini diduga disebabkan oleh curah hujan tinggi selama sebulan terakhir, yang kemungkinan merusak struktur tanah di sekitar jalan.  Untuk mengantisipasi dan mencegah terjadinya kecelakaan, Kapolres Jember, AKBP Bayu Pratama Gubunagi turun langsung untuk memeriksa keretakan terse...

Halal Bihalal Bersama UMKM, Diskop Jember Sosialisasikan Batas Akhir Sertifikat Halal

Gambar
           Jember. barathanews.com.  Halal bihalal keluarga besar UMKM Kabupaten Jember dan Dinas Koperasi Jember  berlangsung akrab dan guyub. Acara di bulan Syawal 1445 H/ 2024 M ini menjadi ajang bermaaf- maafan dan ajang silahturahmi di halaman depan PLUT, Selasa (23/4/2024).                             "Hari ini, kami bersama Sahabat UMKM yang ada di Jember ( sebagian) menyelenggarakan halal bihalal . Di mana dalam halal bihalal ini, sinergi dan kolaborasi antara Dinas dengan UMKM." Terang Dra. Sartini, MM  Kepala Dinas Koperasi Jember.                         Pada kesempatan ini, Sartini mengapresiasi antusias UMKM untuk memupuk Kerukunan dan kebersamaan.                              "Tentunya ini membawa berkah di tahun 2024...