Koswara Panduwinata,SH, MH, Ajak Masyarakat Tidak Golput
Jember. barathanews.com. Kirab Bendera Pemilu 2024 dari KPU Bondowoso ke KPU Jember berlangsung meriah di Kampung Kreatif JFC Arjasa, Sabtu ( 23/9/2023).
Hadir dalam acara ini, Bupati dan Forkompimda Jember, Bawaslu Jember, OPD terkait , Perwakilan 18 Parpol peserta pemilu dan undangan lainnya.
Tampak hadir Ketua Partai Gelora Jember Tulus Mardiyanto bersama Koswara Panduwinata SH, MM Caleg Partai Gelora Provinsi Jatim Dapil Jember- Lumajang.
Sebagai Caleg, menurut Koswara, pihaknya turun ke bawah, memberikan pendidikan politik pada masyarakat.
"Dalam rangka menyongsong Pemilu ini, masyarakat sadar haknya, digunakan semaksimal mungkin untuk datang ke TPS pada tanggal 14 Februari 2024. " Terang Koswara.
![]() |
Koswara Panduwinata SH, MH |
Pihaknya mengajak masyarakat untuk tidak golput.
"Sekarang, bagaimana mendorong masyarakat untuk datang ke TPS pada Pemilu 2024 nanti." Ujarnya.
Terkait dirinya sebagai caleg, menurutnya karena punya hak yang sama sebagaimana masyarakat umumnya. Ikut berpartisipasi dalam pembangunan
"Ada keinginan bagaimana agar bisa bersama negara membangun masyarakat untuk daerah yang diwakilinya. Sehingga tidak ada alasan untuk tidak ikut. Bukan mencari pekerjaan tapi sebagai pengabdian di DPRD ." Imbuhnya.
Melalui Partai Gelora, menurut nya karena cocok dengan pimpinan diatas, Anis Mata dan Fahri Hamzah yang vokal menyuarakan kepentingan masyarakat.
"Mereka berjuang untuk masyarakat, setiap langkah nya membangun untuk negeri ini." Imbuhnya.
Pihaknya berharap, Partai Gelora punya wakil di parlemen, masyarakat berbondong- bondong ke TPS untuk mencoblos Partai Gelora." Pungkasnya. ( herry)
Komentar
Posting Komentar