Hadir Di DP3AKB Jember, Kak Seto Beri Arahan Dan Motivasi
Jember. barathanews.com. Kunjungan Prof.Dr Seto Mulyadi , Msi Psikolog Ketua LPAI (Lembaga Perlindungan Anak Indonesia) atau akrab di panggil Kak Seto di Jember, salah satunya ke kantor DP3AKB ( Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak Dan Keluarga Berencana) Jember, Rabu (16/10/2024).
Bagi DP3AKB Jember, hadirnya Kak Seto ini memberikan motivasi dan semangat untuk Jember Layak Anak dengan peningkatan Perlindungan Anak . Ada beberapa arahan juga motivasi yang disampaikan oleh Kak Seto untuk Perlindungan Anak.
"Di tahun 2011 kami mengusulkan di setiap RT ada seksi Perlindungan Anak. Seksi Perlindungan Anak Di setiap Rukun Tetangga atau Sparta. Waktu itu saya mulai dari RT saya sendiri dan menjadi RT pertama yang dilengkapi Perlindungan Anak Dan ini mendapat rekor MURI." Terang Kak Seto.
Intinya, menurut Kak Seto , masyarakat peduli pada Perlindungan Anak, masyarakat justru melakukan langkah preventif bahwa semua warga wajib melapor kalau ada kekerasan Anak, tidak boleh berpangku tangan, tidak boleh cuek tapi harus aktif mengkampanyekan supaya orang tua dalam mendidik anak tidak galak, tidak boleh membentak, tidak boleh cemberut tapi selalu tersenyum , mendidik dengan penuh kasih sayang dan seterusnya.
Menurut Poerwahjoedi, SE Plt Kepala DP3AKB Jember bahwa kehadiran Kak Seto untuk menguatkan semua lapisan masyarakat, mulai dari anak-anak hingga masyarakat secara umum dan sekolah.
"Kami tadi dari SMAN Balung dalam rangka Stop Bullying dan semoga ini bisa menjadi virus positif untuk sekolah- sekolah yang lain dan ini positif. " Ujarnya.
Poerwahjoedi mengapresiasi hadirnya Kak Seto karena menambah semangat dan meyakinkan pada masyarakat terkait pentingnya Perlindungan Anak. " Ujarnya.
Sementara, Drs Joko Sutriswanto, Msi Kabid Perlindungan Anak DP3AKB Jember menyampaikan bahwa Kak Seto hadir di Jember untuk melihat Jember sebagai Kabupaten Layak Anak Dan riil dalam melayani sesuai kenyataan nya.
"Alhamdulillah, beliau percaya pada kami dan Jember melayani sesuai kenyataannya. Di perkara lain ada hal yang kurang dan sebagainya, kami aku, ya. " Ujarnya.
Pada kesempatan ini, menurut Joko, Kak Seto bertemu dengan Forum Anak Jember dan Forum Anak Desa.
"Beliau mensupport kami, khususnya di Perlindungan Anak untuk tetap sehat jiwa raga terutama sehat mental menghadapi masalah yang berkembang terkait Perlindungan Anak. " Paparnya. ( herry)
Komentar
Posting Komentar