Wisuda IV Unipar Jember, Tahun Ini Akan Buka 5 Program Study Baru
![]() |
Basuki Hadiprayogo, S.TP, M.SI |
Jember. barathanews.com. Wisuda IV Universitas PGRI Argopuro ( Unipar ) Jember Program Pasca Sarjana, Sarjana dan ada D3 berlangsung dari pagi hingga siang di Balai Serba Guna Kaliwates, Sabtu (22/2/2025).
Agenda rutin ini mengusung tema Go Green Go Unipar, berbeda dengan wisuda pada tahun- tahun sebelumnya.
"Wisuda kali ini kita bertema Go Green, tahun kemarin wisudawan dan undangan dengan air minum kemasan sekarang kita ganti dengan tumbler untuk mengurangi sampah dan sebagainya. " Terang Basuki Hadiprayogo, S.TP, M.SI Rektor Unipar Jember.
Sebanyak 636 mahasiswa mengikuti tapat pleno terbuka Wisuda oleh Rektor Unipar yang dihadiri dan disaksikan oleh Kepala Dinas Pendidikan Jember mewakili Bupati Jember dan Ketua PGRI Provinsi Jatim, Keluarga wisudawan/ti dan undangan lainnya.
"Alhamdulillah Wisuda berjalan lancar dan hikmat. Tahun ini undangan sedikit berkurang dibanding tahun lalu karena ada beberapa pejabat yang tidak hadir. " Ujarnya.
Basuki Optimis, Unipar kedepan akan semakin maju dan berkembang. Unipar tahun ini akan menambah 5 Program studi baru.
"Saat ini , Unipar memiliki 3 Fakultas Sarjana dan Pasca Sarjana dengan 14 Program Study dan tahun ini akan menambah Program Study." Imbuhnya.
Adapun Program Study yang akan di buka tahun ini, menurut Basuki ada 5 Program Study. "Program study yang alan di buka antara lain PPG ( Program Profesi Guru ), RPL ( Recognisi Pembelajaran Lampau ), Bisnis Digital, Pendidikan Vocasi Tata Rias dan MM." Pungkasnya.
Ditempat terpisah, Ahmad Fadli Biro Humas Unipar jember menyampaikan bahwa kampusnya merupakan universitas swasta di Indonesia yang ramah difabel, menerima paling banyak mahasiswa difabel. Pada Wisuda IV tahun 2025 ini, ada 12 mahasiswa difabel yang di wisuda.
"Banyak mahasiswa kami, juga Difabel. Mereka berasal dari Aceh sampai Papua. Kami ini Kampus yang Berkomitmen dan ramah terhadap disabilitas, meskipun ada perguruan tinggi lain menolak teman-teman disabilitas," Ujar Fadli. ( herry ).
Komentar
Posting Komentar