Sinergi Ketahanan Pangan, H. Ponimin Ketua HKTI Jember Audiensi Dengan Pemkab Jember
JEMBER. barathanews.com – Pemerintah Kabupaten Jember menerima kunjungan audiensi dari pengurus Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Kabupaten Jember di Aula Bawah Pemkab Jember, Kamis (18/12/2025).
Pertemuan ini berfokus pada koordinasi rencana pelantikan pengurus serta penguatan sinergi dalam menjaga ketahanan pangan di wilayah Jember.
Hadir dalam pertemuan tersebut Asisten II Setda Jember, dr. Hendro Sulistiyono, M.Kes, didampingi oleh Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perkebunan (TPHP) Kabupaten Jember, Mochamad Sigit Boedi Ismoehartono.
Ketua HKTI Jember, H. Ponimin, menjelaskan bahwa agenda utama audiensi ini adalah melaporkan progres persiapan pelantikan pengurus di tingkat kecamatan.
"Kegiatan hari ini adalah progres untuk pelantikan PAC-PAC (Pengurus Anak Cabang) di seluruh Kabupaten Jember," ujar H. Ponimin usai audiensi.
H. Ponimin juga menegaskan komitmen organisasi yang dipimpinnya dalam mendukung stabilitas pangan di daerah. Menurutnya, HKTI memiliki peran vital sebagai garda terdepan dalam mendampingi petani.
"Program utama HKTI adalah untuk mempertahankan ketahanan pangan," tegasnya singkat mengenai visi organisasi ke depan.
Pendampingan dan Pengawasan Lapangan
Senada dengan hal tersebut, Plt. Kepala Dinas TPHP Jember, Mochamad Sigit, menyambut baik inisiatif HKTI. Pemerintah daerah berharap pelantikan PAC 31 kecamatan tersebut dapat segera terlaksana agar koordinasi di tingkat akar rumput semakin solid.
"Harapannya, HKTI ini menjadi aset mitra kita yang luar biasa. Kedepan, kita akan melibatkan mereka untuk memantau langsung kondisi di lapangan, mulai dari penyaluran pupuk, stabilitas harga pangan, hingga harga komoditas pertanian lainnya," jelas Sigit.
Mengenai jadwal pelantikan, menurut Sigit, pihak HKTI masih melakukan koordinasi internal untuk menetapkan waktu pastinya yang diprediksi akan berlangsung antara akhir Desember 2025 hingga Januari 2026 mendatang. ( herry).

Komentar
Posting Komentar