PMI Jember di 'Bunga Desa, Ada Aksi Donor Darah Kemanusiaan
Antusiasme Warga Kencong Sumbangkan Darah Demi Selamatkan Sesama
JEMBER. barathanews.com – Palang Merah Iqndonesia (PMI) Kabupaten Jember kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung program unggulan Pemerintah Kabupaten Jember, "Bunga Desaku" (Bupati Ngantor di Desa/Kelurahan). Dalam Apel Kebangsaan yang dipusatkan di Lapangan Wunguan, Kecamatan Kencong, pada Sabtu (22/11/2025), PMI Jember memfokuskan kegiatannya pada aksi sosial, yakni menggelar layanan Donor Darah dan menyediakan ambulans gratis.
Aksi kemanusiaan ini menarik perhatian besar dari masyarakat setempat. Mobil Unit Donor Darah (UDD) PMI Jember tampak ramai dipenuhi warga yang hadir dalam Apel Kebangsaan. Mereka tampak antusias, silih berganti menjalani pemeriksaan kesehatan awal sebelum melanjutkan proses donor darah di dalam bus khusus yang telah disiapkan.
Kegiatan donor darah di Kencong ini turut mendapat pendampingan langsung dari jajaran pengurus PMI Kabupaten Jember, termasuk Ketua PMI Kabupaten Jember, Zainollah, S.Pd., didampingi oleh Sekretaris, Ghufron Evyan Efendi, serta Wakil Ketua, Aep Ganda Permana.
Ketua PMI Jember, Zainollah, S.Pd., menyampaikan bahwa kehadiran PMI Jember merupakan bagian dari upaya menyemarakkan Apel Kebangsaan. "Kehadiran kami di tengah masyarakat Desa Kraton ini untuk menyemarakkan Apel Kebangsaan, yang paling utama adalah memberikan kesempatan bagi warga Kencong dan sekitarnya untuk melakukan donor darah," ujarnya.
Ia menambahkan bahwa setiap tetes darah yang disumbangkan memiliki nilai kemanusiaan yang sangat tinggi. "Setetes darah yang disumbangkan sangat berarti untuk menyelamatkan nyawa sesama," tegas Zainollah.
Partisipasi PMI Jember dalam "Bunga Desaku" ini bertujuan untuk mendukung penuh program Pemerintah Kabupaten Jember dalam meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya donor darah, baik bagi kesehatan tubuh maupun untuk tujuan kemanusiaan.
PMI Jember berkomitmen bahwa kegiatan aksi donor darah ini akan selalu hadir dan menjadi bagian integral di setiap acara "Bunga Desa" selanjutnya.
(herry/*)


Komentar
Posting Komentar