GIB Jember, Tiap Bulan Distribusikan Beras Dari Infaq Masyarakat
Jember. barathanews.com. Gerakan Infaq Beras ( GIB) Jember distribusi beras terbaik tiap bulan untuk santri, anak yatim piatu dan penghafal Quran di Kabupaten Jember. Pada bulan ini, Januari 2024 berbagi ke ponpes Nailil Huda Antirogo dan Yayasan Yatim Piatu Roudlatul Jannah Desa Suko Kecamatan Jelbuk, Minggu (21/1/2024) pagi.
Pada Kegiatan hadir Gatot Penasehat GIB Jember yang juga koordinator Warteg Gratis Urun Berkah, puluhan driver gojek yang ikut mengawal pendistribusian beras usai sholat subuh berjamaah dan kajian subuh di masjid Babussalam Sumbersari.
"Gerakan ini adalah gerakan nasional yang sudah ada di 140 kota yang di prakarsai Masjid Kapal Munzalam yang di asuh oleh KH. Lukmanul Hakim dari Pontianak." Terang Antosa, Komandan Paskhas ( Pasukan Amal Sholeh) Jember.
Untuk Jember, menurut Antosa, mendistribusikan beras terbaik tiap bulan dari orang baik untuk orang baik. Sudah 25 pondok pesantren dan 1.200 santri yang menerima.
"Alhamdulillah, sudah 25 ponpes dan 1.200 santri yang menerima. Saat ini Jember masih membutuhkan beras terbaik karena saat ini masih banyak ponpes yang kekurangan beras terbaiknya." Tegasnya
![]() |
Di ponpes Nailil Huda Antirogo |
GIB ini, menurut Antosa, tiap bulan diinformasikan di media sosial untuk menghimpun infaq dari masyarakat umum. Juga ada Paskhas Jember yang berkhikmad .
"Tiap bulan kita menghimpun dari kalangan umum, kita kumpulkan dan di distribusikan pada ponpes- ponpes di kota Jember.
Menurut Antosa, dengan Tag line tiap subuh seribu rupiah, tiap bulan akan terkumpul 25 ribu atau 30 ribu, bisa lebih dari itu. Pihaknya mengajak masyarakat untuk menjadi orang tua asuh atau donatur berupa infaq beras.
"Alhamdulillah. Kita menghimpun infaq dari donatur- donatur atau orang tua asuh itu berupa uang yang di transfer ke rekening Yayasan Gerakan Infaq Beras Jember yang di pegang pusat, kita hanya menerima laporan dari pusat bahwa nanti tiap bulan kita dapat berapa yang langsung dijadikan beras yang berpusat di Sragen. Jadi berasnya terstandart, standartnya hotel." Pungkasnya.
![]() |
Di Yayasan Roudlatul Jannah Desa Suko Jelbuk |
"Semoga kita senantiasa berbuat baik. " Ujarnya.
Ada 5 komunitas gojek ikut dalam gerakan ini, pihaknya memberi nama Driver Jalur Langit.
"Driver Jalur Langit, kami dari komunitas Gojek SGA, TTM Rider, Arkara, BCG serta Orbit." Pungkasnya. ( herry)
Komentar
Posting Komentar