Partai NasDem Jember Gelar Donor Darah, Wujud Kegiatan Sosial dan Kemanusiaan Sambut HUT ke-14

Jember, barathanews.com - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem menyelenggarakan kegiatan bakti sosial berupa donor darah, Kamis (16/10/2025). Acara ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-14 Partai NasDem yang jatuh pada tanggal 11 November 2025.

Menurut H. Bambang Haryanto, kegiatan donor darah ini menargetkan pengurus partai dari tingkat DPD, DPC, DPRT, sayap dan badan partai, serta warga masyarakat di sekitar kantor. "Hari ini DPD Partai Nasdem melakukan kegiatan bakti sosial donor darah," ujar Bambang Haryanto.

Kegiatan donor darah yang diselenggarakan hari ini merupakan rangkaian dari HUT Partai NasDem ke-14. Bambang Haryanto menjelaskan bahwa kegiatan ini menunjukkan komitmen Partai NasDem untuk tidak hanya berkutat pada kegiatan politik, tetapi juga aktif dalam kegiatan sosial dan kemanusiaan. "Partai NasDem itu tidak hanya berkutat pada kegiatan politik, tetapi juga bergiat sosial dan kemanusiaan," tambahnya.




H. Bambang Haryanto 

Antusiasme peserta cukup tinggi, dengan kehadiran jajaran pengurus DPD, ketua-ketua DPC, sayap dan badan, serta warga masyarakat sekitar yang ikut berpartisipasi. Meskipun banyak yang ikut, terdapat beberapa calon pendonor yang terpaksa ditolak karena hasil skrining menunjukkan kadar hemoglobin (HB) yang tidak memenuhi standar untuk diambil darahnya.

Dalam pelaksanaan kegiatan kemanusiaan ini, Partai NasDem menggandeng Palang Merah Indonesia (PMI). Selain donor darah, rangkaian kegiatan HUT ke-14 NasDem juga mencakup cek kesehatan gratis dan olahraga berbasis lokal.

Tema yang diusung dalam kegiatan ini sejalan dengan jargon partai, yaitu "Konsisten Membawa Arus Perubahan," yang merujuk pada "Gerakan Perubahan, Restorasi Indonesia".

H. Bambang Haryanto berharap, Partai NasDem dapat terus berbuat semaksimal mungkin dan memberikan manfaat bagi masyarakat. (herry)



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Disnaker Jember Gelar Bimtek Verifikasi Dan Validasi Data Pekerja Rentan/ Buruh Petani Tembakau, Akan Diajukan Untuk Menerima Iuran BPJS Ketenagakerjaan

Pansus LKPJ DPRD, Kadin Jember Usulkan Kawasan Khusus Ekonomi Dan Aplikasi Cinta UMKM

Bulog Jember, Serap Gabah Petani Perhari Mencapai 2 Ribu Ton