Postingan

Diskop Jember, Bimtek 327 Enemurator Untuk PL- KUMKM 2024

Gambar
Jember.  barathanews.com.  Bimtek  Enemurator atau petugas pencacah PL - KUMKM ( Pendataan Lengkap- Koperasi Usaha Mikro, Kecil Dan Menengah) 2024 di gelar Diskop Jember  selama 2 hari. Sebanyak 327 enemurator Se Kabupaten Jember mengikuti Bimtek selama 2 hari yang pelaksanaannya di bagi dalam beberapa kelas.                 "Pelaksanaan Bimtek, setiap kelas Bimtek selama 2 hari yang dilaksanakan mulai tanggal 5 - 9 Agustus 2024." Terang Totok Sugiarto, SE Kabid Produksi Dan Restrukturisasi Diskop Jember, Rabu (7/8/2024).        Narasumber,  dari Diskop Jember terkait pengenalan PL- KUMKM 2024, BPS ( Badan Pusat Statistik) Jember dan BPJS Ketenagakerjaan Jember.     "Tujuan kegiatan ini, untuk memperoleh data KUMKM yang bergerak di berbagai aktivitas usaha non pertanian yang tidak menetap." Ujarnya.                        ...

Partai Golkar Jember, Konsolidasi Organisasi Dan Persiapan Pilkada 2024

Gambar
Jember. barathanews.com.   Konsolidasi Organisasi dan Dinamika Pilkada 2024 terhadap  perkembangan dan konsolidasi bersifat internal di gelar DPD. Partai Golkar Jember  di  aula kantor DPD. Golkar Jember, Rabu  (8/8/3024).                     "Keterkaitan internal ini karena  sebentar lagi ada pelantikan  dewan dan Golkar nanti punya fraksi sendiri di DPRD Jember, ini berkaitan dengan komposisi dan pelantikannya juga " Terang  H Karimullah Dahrujiadi.S.P Ketua  DPD.  Partai Golkar  Jember.                             Untuk Pilkada, H. Karim menegaskan bahwa ada mekanisme dan dasar- dasar yang sampai saat ini posisi masih menindaklanjuti surat tugas ke Gus Fawait.   "Akan ada konsolidasi dengan  Golkar dan konsolidasi lintas partai. " Ujarnya.           ...

Calon Bupati Ir. H. Nanang HP, Apresiasi Jember Festival Anggrek II

Gambar
Ir. H. Nanang HP Calon Bupati Jember 2024 Jember.  barathanews.com . Ingin melihat berbagai macam Anggrek, bisa datang ke Festival Anggrek II Kabupaten Jember Tahun 2024 yang berlangsung dari 4 - 11 Agustus 2024 di Balai Serba Guna Kaliwates. Pameran ini mendapat apresiasi dari Calon bupati Jember, Ir. H. Nanang HP yang juga hadir bersama rombongan, Selasa (6/8/2024).  "Saya mengapresiasi Pameran Anggrek ini dan menginginkan, mengharapkan diJember ini ada komunitas Anggrek yang luar biasa berkaliber nasional, syukur bisa internasional. " Terang H. Nanang.  Sebagai mantan Direktur di Kementerian PUPR dan sudah keliling Indonesia, Nanang melihat banyak spesies Anggrek di Indonesia .  "Spesies Anggrek dari Sabang sampai Merauke sangat banyak. Dan ketika saya bertugas di Kementerian PUPR, ketika di lapangan selalu mencari Anggrek lokal dan saya bawa untuk disampaikan ke Bu Tin di rumah. Alhamdulillah, spisies- spisies tertentu." Ujarnya.  Di J...

Jember Jaya Raya Satria Cup II, Diikuti Klub- Klub Besar Bulutangkis Nasional

Gambar
Ir. Bungkus Wagiyo,  Ketua Panitia  Jember.  Kejuaraan Bulu Tangkis Terbuka Nasional Jaya Raya Satria Cup II Jember 2024 berlangsung dari  6 - 10 Agustus 2024 di Lapangan Delapan Kelurahan Tegal Besar.           "Peserta 560 orang di kelompok umur karena kami tidak mempertandingkan kelompok dewasa dan veteran karena fokus untuk pembinaan yang Junior." Terang Ir. Bungkus Wagiyo Ketua Panitia,  Selasa ( 6/8/2024).             Menurut Bungkus, beberapa klub besar Indonesia hadir di kejuaraan ini sehingga persaingan sangat kompetitif dan bergengsi,  juga ada klub- klub pembinaan. Klub besar, antara lain Plat Prov Jatim, Cakrindo Sony Kuncoro, Bayu Kencana, Jaya Raya Jakarta, Jaya Raya Satria Sleman dan klub pembinaan  lainnya.                            "Klub yang berpartisipasi ada 96 klub, ada FPK  Uncen Papua, NTB,...

Dispora Jember Ajak Pemuda Bangkit, Dengan Pelatihan Digital 2024

Gambar
Jember.   barathanews.com.   Pelatihan Pemuda Digital 2024 di gelar Dispora Jember selama 2 hari, 5-6 Agustus 2024 di Hotel FortunaGrande, Senin (5/8/2024).  Pelatihan  ini di buka oleh Dr. H. Edy Budi Susilo, Msi Kepala Dispora Jember yang di hadiri Prof. Antonius CP Dekan Fakultas Ilmu  Komputer Unej,  Kadin, Hipmi, Kecamatan Sumbersari dan undangan lainnya dengan peserta sekitar 51 orang perwakilan tiap Kecamatan.  "Pembinaan generasi muda ini penting karena saya berkomitmen bagaimana mengajak generasi muda ini bangkit. Tentang topiknya adalah digitalisasi." Terang Dr. H. Edy Budi Susilo.  Pemuda, menurut Edy harus melek terhadap digital karena kalau tidak, mereka tersesat.  "Tersesat, artinya ngerti digital tetapi kemanfaatannya tidak bisa terlaksana dengan baik sehingga muncul deviasi- deviasi ahli - ahli digitalisasi komputer, misalnya yang lagi ramai sekarang, judi online. " Ujarnya.  Untuk itu, pihaknya mengajak k...

Jember Festival Anggrek II Tahun 2024, Ada Peningkatan Dari Tahun Kemarin

Gambar
Budi, SPd Ketua Panitia  Jember. barathanews.com.  Festival Anggrek II Tahun 2024 Kabupaten Jember berlangsung dari 4- 11 Agustus 2024 di Gedung Balai Serba Guna Kaliwates. Acara ini dibuka secara resmi oleh Assisten 3 Setkab Jember, Senin (5/8/2024).  Mengusung tema Anggrek Pesona Loka 2024, grand Opening ini dihadiri, Perwakilan Disparbud, Perwakilan Dinas Tanaman Pangan, Holtikultura dan Perkebunan, beberapa OPD, peserta bursa dan undangan lainnya.  "Peserta bursa Anggrek ini diikuti 53 stand, ada dari Jawa Timur, Jawa Barat, Jawa Tengah, Sumatera Utara, Bali, Sumbawa selama 8 hari." Terang Budi ,Spd Ketua Panitia.  Beberapa rangkaian acara di gelar , seperti lomba Anggrek, Bursa Anggrek, Talk Show dengan tema peluang bisnis Anggrek, Klinik Anggrek, Lomba mewarnai untuk TK, Lomba Stand Bursa dan Pelatihan Kriya.  Talk Show Peluang Bisnis  Anggrek, Senin (5/8/2024) "Tujuan kegiatan ini, untuk meningkatkan gairah pecinta Anggrek yang ada d...

Apresiasi JFC, APIEM Berencana Memberikkan Sertifikasi International

Gambar
Sirajuddin  Jember - barathanews.com Asia Pasific Insitute for Events Management (APIEM) Hadir di acara Jember Fashion Carnaval (JFC) 2024.   "APIEM adalah Lembaga akreditasi dan sertifikasu Internasional yang berlaku di seluruh dunia. APIEM Asia Pasifik berpusat di UK ( Inggris )." Terang  Sirajudin VICE President APIEM Indonesia, Jumat malam ( 2/8/2024). APIEM menurut Sitajuddin memberikan sertifikat bagi penyelenggara, perencana event agar mereka memiliki legalitas sehingga mereka berhak menyandang jabatan atau status sebagai Event Direktur, Presiden Event Manajer atau Event Desainer.  Lebih lanjut, Peran APIEM kedepan terus membantu JFC, mendampingi JFC agar semua semua pelaku - pelaku JFC memiliki standarisasi Sertifikasi Internasional. President JFC,  Budi Setiawan bersama 4 orang  lainnya  direncanakan mendapat sertifikasi APIEM karena, minimal sertifikat  ini diberikan  pada pelaku  event yang selama  2 tahun ...