VES Community Jember, Hadir Dalam Apel Kesiapsiagaan Bencana


Jember.     barathanews.com Apel Kesiapsiagaan menghadapi Bencana Hidromteorologi Kabupaten Jember 2023-2024 berlangsung  di alon-alon Jember yang di hadiri relawan dari berbagai komunitas,  Senin (4/12/2023).  

Apel yang dipimpin  Bupati Jember dan dihadiri Forkompimda ini menampilkan bahan  logistik dan peralatan kkebencanaan. Komunitas relawan yang tergsbung dalam VES (Vitara, Escudo dan Side Kick) Community Jember hadir, siap mendukung BPBD Jember dalam menghadapi bencana.          

"Kami dari VES Community Jember,  seperti tahun- tahun sebelumnya, selalu hadir dalam  apel  relawan yang dilaksanakan BPBD Jember. " Terang Fahad Abdullah,  Penasehat VES Jatim                  

Dalam apel tahun  2023  ini, pihaknya mendukung dan  mengapresiasi karena tidak hanya apel saja tapi juga ada pengembangan- pengembangan lainnya.                           


"Apel hari ini juga ada pelatihan- pelatihan untuk relawan.  Ada pelatihan kebencanaan sampai pelatihan bahasa isyarat untuk para relawan." Ungkapnya.      


VES Community Jember, menurut Fahad, tiap tahun selalu mendukung  dan menerjunkan relawan,  mensupport  apel Kesiapsiagaan Bencana.                           


"Mudah- mudahan kedepan tidak  ada  hal- hal yang tidak kita inginkan,   meskipun kita hanya antisipasi kebencanaan di Jember, semoga tidak terjadi  bencana.  " Tegasnya.  

Dengan apel ini, VES Community semakin solid dan kompak.         

"VES Community,  siap terjun untuk membantu BPBD sebagai relawan bersama- sama dengan masyarakat." Pungkasnya.  ( herry)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Disnaker Jember Gelar Bimtek Verifikasi Dan Validasi Data Pekerja Rentan/ Buruh Petani Tembakau, Akan Diajukan Untuk Menerima Iuran BPJS Ketenagakerjaan

Pansus LKPJ DPRD, Kadin Jember Usulkan Kawasan Khusus Ekonomi Dan Aplikasi Cinta UMKM

Bulog Jember, Serap Gabah Petani Perhari Mencapai 2 Ribu Ton